Pelatihan Kewirausahaan LPPM UPGRIS Hadirkan Praktisi Usaha Nasional

Semarang, 16 Juni 2025
Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas PGRI Semarang melalui Pusat Unggulan Inovasi, Inkubator Bisnis, dan Hilirisasi kembali melanjutkan kegiatan Pelatihan Kewirausahaan “Dari Ide Menjadi Usaha Nyata” pada hari kedua. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan LPPM dalam mendorong lahirnya wirausaha baru yang inovatif dan berdaya saing.

Pada hari kedua pelatihan, LPPM Universitas PGRI Semarang menghadirkan Rosa Edja Andrianto, Owner Benjo Sosis, sebagai narasumber. Dalam sesi ini, narasumber membagikan pengalaman langsung dalam membangun dan mengembangkan usaha, mulai dari proses merintis bisnis, menghadapi tantangan pasar, hingga strategi mempertahankan dan memperluas usaha secara berkelanjutan.

Peserta mendapatkan wawasan praktis mengenai pentingnya keberanian memulai usaha, inovasi produk, manajemen bisnis, serta pemanfaatan peluang pasar. Diskusi berlangsung secara interaktif, di mana peserta aktif mengajukan pertanyaan seputar pengelolaan usaha, strategi pemasaran, dan pengembangan brand.

Melalui pelatihan hari kedua ini, peserta diharapkan tidak hanya memperoleh pemahaman teoritis, tetapi juga inspirasi dan motivasi untuk mengimplementasikan ide bisnis menjadi usaha nyata yang mampu bersaing di dunia usaha.

Kegiatan Pelatihan Kewirausahaan ini menjadi wujud komitmen LPPM Universitas PGRI Semarang dalam mendukung penguatan ekosistem kewirausahaan, inovasi, serta hilirisasi hasil riset di lingkungan perguruan tinggi.