Webinar Pendampingan & Klinik Proposal Hibah Penelitian dan Abdimas DP2M Kemensaintek Tahun 2025 oleh LPPM Universitas PGRI Semarang

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas PGRI Semarang sukses menyelenggarakan Webinar Pendampingan & Klinik Proposal Hibah Penelitian dan Abdimas DP2M Kemensaintek Tahun 2025 pada Senin, 24 Maret 2025. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting dan dihadiri oleh para dosen serta peneliti dari berbagai institusi.

Webinar ini dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor IV Universitas PGRI Semarang, Prof. Dr. Nur Khoiri, S.Pd., M.T., M.Pd., yang dalam sambutannya menekankan pentingnya peningkatan kualitas proposal hibah penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (Abdimas) untuk mendukung pengembangan keilmuan dan kontribusi akademisi dalam pembangunan masyarakat.

Ketua LPPM Universitas PGRI Semarang, Dr. Wiyaka, M.Pd., juga menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bimbingan teknis kepada para dosen dalam menyusun proposal hibah yang berkualitas dan kompetitif.

Sebagai narasumber utama, Dr. Suparni Setyowati Rahayu, M.Si., Dosen Institut Sains dan Teknologi Akprind Yogyakarta dari Program Studi Teknik Lingkungan, memberikan materi terkait strategi penyusunan proposal hibah penelitian dan Abdimas yang efektif. Beliau juga melakukan sesi klinik proposal, di mana peserta mendapatkan kesempatan untuk berkonsultasi langsung terkait proposal yang telah disusun.

Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam menyusun proposal yang sesuai dengan ketentuan dan standar yang ditetapkan oleh DP2M Kemensaintek, sehingga peluang mendapatkan hibah penelitian dan Abdimas semakin besar.

Acara ini mendapat sambutan positif dari para peserta yang antusias dalam sesi diskusi dan tanya jawab. LPPM Universitas PGRI Semarang berkomitmen untuk terus mendukung peningkatan kualitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat melalui berbagai program pendampingan serupa di masa mendatang.